Notification

×

Iklan

Iklan

Pengurus PMR Wira Se-Kabupaten Grobogan Resmi di Lantik

06 Mei 2023 | Mei 06, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2024-01-08T06:01:39Z

lintas86.com, Grobogan - Dalam rangka melaksanakan program kerja Palang Merha Indonesia Kabupaten Grobogan melaksanakan pelantikan Pengurus PMR WRA Se-Kabupaten Grobogan Periode 2023-2024. Sabtu, (06/05/2023)

Acara pelantikan dilaksanakan di Halaman PMI Kabupaten Grobogan. Dilantik oleh Kepala Markas Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Grobogan, Djasman, S. Pd  dihadiri oleh Kasi SDM dan Relawan Tri Wahyu Febriana. P, A.Md Kasubag Administrasi Yeni Syahroni, S. Sos, Kasi Pelayanan Masyarakat Gesit Kristyawan. A. Md.

Djasman, S. Pd Kepala Markas PMI Kabupaten Grobogan saat melantik dalam sambutannya menyampaikan, menjadi pengurus di PMR dibutuhkan sumbangsih dan kerelaan dalam melaksanakan tugas-tugas yang di emban demi semangat kemanusiaan dan diharapkan kedepan semua pengurus yang dilantik dapat menjadi Relawan. 

menurut Djasman, PMR diantaranya untuk mendidik siswa menjadi remaja yang bersih, sehat, peduli terhadap sesama dan lingkungan, serta kreatif dan bersahabat. 

Djasman berpesan kepada semua pengurus PMR, memasuki usia remaja agar mampu mengembangkan kegiatan yang lebih inovatif dan kreatif. (min)
close